#
Selamat Datang di Perpustakaan Digital SMAN 1 Kandangan!
Lelaki Harimau

Lelaki Harimau

Beri Bintang Untuk Buku Ini

  • Info :

  • Eka Kurniawan

  • Novel

  • 204 Halaman

  • Tersedia 100 Item lagi

Cerita-cerita yang diawali dengan kematian biasanya memberikan beban yang lebih berat kepada pengarangnya untuk memberikan pertanggungjawaban. Walaupun dunia cerita kemudian menjadi menyempit (karena pengarang tidak boleh mengakhiri kisah dengan hal-hal yang tak berhubungan dengan kematian itu), tapi itulah, penyempitan tidak selalu berarti kemudahan.  Pengarang mesti merasionalkan kisahnya, memasukkan segala peristiwa untuk sebisa mungkin melogiskan kematian itu, seberat apapun kerja yang harus dilakukan oleh pengarangnya. Novel Lelaki Harimau yang ditulis Eka Kurniawan menjadi contoh yang baik dalam konteks ini. Eka mendahului kisah ini dengan kisah pembunuhan yang dilakukan Margio, terhadap Anwar Sadat, seorang tokoh yang mendatangkan kebahagiaan pada Margio sekaligus kemarahan yang tak mampu dibendung. Inti dari kisah ini tentu saja satu kisah pembunuhan, yang telah ditulis jelas oleh pengarangnya pada awal kalimat, tapi kemudian novel ini berkembang menjadi 190 halaman yang indah, tentu menjadi satu kerja yang patut diacungkan jempol.  Tapi demikianlah novel ini menjadi satu contoh bahwa psikologi manusia, karakter orang, sampai pada satu pembunuhan yang keji, dilandasi oleh himpunan kejadian-kejadian dalam hidup yang menderah manusia tiap waktu.

Cerita-cerita yang diawali dengan kematian biasanya memberikan beban yang lebih berat kepada pengarangnya untuk memberikan pertanggungjawaban. Walaupun dunia cerita kemudian menjadi menyempit (karena pengarang tidak boleh mengakhiri kisah dengan hal-hal yang tak berhubungan dengan kematian itu), tapi itulah, penyempitan tidak selalu berarti kemudahan.  Pengarang mesti merasionalkan kisahnya, memasukkan segala peristiwa untuk sebisa mungkin melogiskan kematian itu, seberat apapun kerja yang harus dilakukan oleh pengarangnya. Novel Lelaki Harimau yang ditulis Eka Kurniawan menjadi contoh yang baik dalam konteks ini. Eka mendahului kisah ini dengan kisah pembunuhan yang dilakukan Margio, terhadap Anwar Sadat, seorang tokoh yang mendatangkan kebahagiaan pada Margio sekaligus kemarahan yang tak mampu dibendung. Inti dari kisah ini tentu saja satu kisah pembunuhan, yang telah ditulis jelas oleh pengarangnya pada awal kalimat, tapi kemudian novel ini berkembang menjadi 190 halaman yang indah, tentu menjadi satu kerja yang patut diacungkan jempol.  Tapi demikianlah novel ini menjadi satu contoh bahwa psikologi manusia, karakter orang, sampai pada satu pembunuhan yang keji, dilandasi oleh himpunan kejadian-kejadian dalam hidup yang menderah manusia tiap waktu.

Write a review

Note: HTML is not translated!
    Bad           Good
<